DECEMBER 9, 2022
MEGAPOLITAN

Pj Gubernur Banten Apresiasi Rizki Juniansyah atas Medali Emas Olimpiade 2024

post-img
Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar mengalungkan bunga kepada atlet angkat besi peraih emas Olimpiade, Rizki Juniansyah di Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, Selasa (13/8/2024). ANTARA/HO-Pemprov Banten.

JT - Penjabat (Pj) Gubernur Banten, Al Muktabar, memberikan apresiasi tinggi kepada atlet angkat besi Rizki Juniansyah, yang baru saja meraih medali emas pada Olimpiade 2024.

"Kita memiliki putra terbaik Banten yang berhasil meraih medali emas di Olimpiade," ujar Al Muktabar dalam keterangannya di Serang, Rabu.

Baca juga : Kemensos Sediakan Rusun Berbiaya Rp10 ribu per bulan di Jakarta

Ia menegaskan bahwa penghargaan dan penghormatan akan diberikan kepada Rizki sebagai bentuk apresiasi atas prestasinya.

Pj Gubernur Banten berharap prestasi Rizki dapat memotivasi para atlet di Provinsi Banten untuk lebih giat berlatih dan mengejar prestasi.

"Dengan contoh seperti Rizki, kita berharap lebih banyak atlet Banten akan meraih prestasi di berbagai cabang olahraga," tambahnya.

Baca juga : Polda Metro Jaya Gagalkan Peredaran 20 Kg Sabu di Tangerang

Al Muktabar juga menekankan pentingnya persiapan menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) dan berharap Banten bisa meraih banyak prestasi di ajang tersebut.

Al Muktabar mengingatkan Rizki untuk terus berlatih dan berbagi pengalaman dengan atlet muda lainnya.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart