JT - Penjabat (Pj) Gubernur Banten, Al Muktabar, memberikan apresiasi tinggi kepada atlet angkat besi Rizki Juniansyah, yang baru saja meraih medali emas pada Olimpiade 2024.
"Kita memiliki putra terbaik Banten yang berhasil meraih medali emas di Olimpiade," ujar Al Muktabar dalam keterangannya di Serang, Rabu.
Baca juga : Pemkab Tangerang Pasang Stiker Penugak Pajak di Bandara
Ia menegaskan bahwa penghargaan dan penghormatan akan diberikan kepada Rizki sebagai bentuk apresiasi atas prestasinya.
Pj Gubernur Banten berharap prestasi Rizki dapat memotivasi para atlet di Provinsi Banten untuk lebih giat berlatih dan mengejar prestasi.
"Dengan contoh seperti Rizki, kita berharap lebih banyak atlet Banten akan meraih prestasi di berbagai cabang olahraga," tambahnya.
Baca juga : KKP Bantu Nelayan Tangerang Terdampak Pagar Laut dengan Program Pemberdayaan
Al Muktabar juga menekankan pentingnya persiapan menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) dan berharap Banten bisa meraih banyak prestasi di ajang tersebut.
Al Muktabar mengingatkan Rizki untuk terus berlatih dan berbagi pengalaman dengan atlet muda lainnya.