JT - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan harapan bahwa Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah menjadi momen bagi masyarakat untuk saling memaafkan dan bersilaturahim, sehingga dapat merajut kembali persaudaraan demi keharmonisan bangsa.
Harapan tersebut diungkapkan Presiden Jokowi dalam ucapan selamat Idul Fitri 1445 H secara virtual melalui jaringan (daring) Sekretariat Presiden di Jakarta pada Selasa malam.
Baca juga : Dukung Program Gerakan Indonesia Bugar, Komisi X DPR Usulkan Penambahan Jam Olahraga di Sekolah
"Semoga di hari yang fitri ini, kita bisa saling memaafkan dan bersilaturahmi untuk merajut kembali persaudaraan demi terwujudnya bangsa yang rukun dan damai, yang bersatu padu dalam membangun Indonesia," ujarnya.
Dalam video berdurasi sekitar 1,23 menit, Presiden Jokowi tampak didampingi oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo yang juga berpakaian serasi dengan berkemeja putih, dengan latar belakang Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta.
"Saya dan Ibu Negara mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah, mohon maaf lahir dan batin," tambahnya.
Baca juga : Petugas gabungan TNI/Polri gelar patroli di jalur pantura Situbondo
Saat menyampaikan ucapan tersebut, Presiden juga mengharapkan kelancaran dan keselamatan bagi masyarakat yang melakukan perjalanan mudik.
"Untuk semua yang akan atau sedang mudik, selamat bersilaturahmi dengan kerabat dan keluarga besar. Semoga perjalanan kalian lancar dan selamat," tuturnya.