JT - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan seluruh kota administrasi beserta Kepulauan Seribu diguyur hujan pada Minggu siang nanti.
BMKG melalui laman resmi https://www.bmkg.go.id/, memprediksi pada Minggu pagi wilayah Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu sudah dilanda hujan ringan sejak, sedangkan wilayah lainnya cerah berawan pagi ini.
Baca juga : Taman Baru di Jakarta Selatan untuk Ruang Terbuka Hijau Lebih Banyak
Kemudian pada malam harinya, seluruh kawasan Jakarta diprakirakan mengalami hujan ringan dan berlangsung hingga dini hari.
BMKG mengimbau masyarakat mewaspadai potensi hujan disertai kilat atau petir dan angin kencang yang dapat terjadi di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada sore hingga malam hari, serta di wilayah Jakarta Utara pada dini hari.
Adapun suhu rata-rata hari ini berkisar antara 24-31 derajat Celcius dengan kelembapan udara 75-95 persen. * * *
Baca juga : Penjabat Gubernur Jakarta Perkenalkan Kisah Kota Jakarta pada Duta Besar dan Perwakilan Negara Saat HUT DKI