DECEMBER 9, 2022
JAKARTA

Bank DKI Salurkan KJP Plus Tahap I 2025 ke 43.502 Siswa Penerima

post-img
Ilustrasi penerima KJP Plus Bank DKI. ANTARA/HO-Bank DKI.

JT – Bank DKI mulai menyalurkan dana Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus Tahap I Tahun 2025 kepada 43.502 siswa penerima baru. Penyaluran berlangsung sejak Jumat (18/4) hingga 21 April 2025, sebagai bagian dari distribusi KJP Plus kepada total 126.000 penerima baru.

Direktur Utama Bank DKI, Agus H. Widodo, mengatakan bahwa pendistribusian ini merupakan kelanjutan dari penyaluran KJP Plus Tahap I kepada 707.622 siswa yang telah berlangsung sebelumnya.

Baca juga : BGN Siap Libatkan Kantin dan UMKM dalam Program Makan Bergizi Gratis

"Bank DKI terus mengoptimalkan peran sebagai bank pembangunan daerah dengan memastikan proses penyaluran KJP dapat berjalan tepat waktu, tepat sasaran, dan transparan," ujar Agus dalam keterangan tertulisnya di Jakarta.

Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi, mengimbau agar penerima KJP berhati-hati dalam melakukan transaksi keuangan dan tidak membagikan informasi pribadi seperti PIN kepada pihak lain yang mengatasnamakan Bank DKI.

Bagi penerima sebelumnya yang tidak lagi menerima KJP tahun ini, Arie menyarankan untuk mengecek status penerimaan melalui laman resmi Dinas Pendidikan: https://edujakarta.id/cek_bansos_disdik/#form atau dengan menghubungi Kantor P4OP atau Suku Dinas Pendidikan di masing-masing kecamatan.

Baca juga : Pemprov DKI Siagakan Posko Kesehatan di Lokasi Pengungsian Banjir

Bank DKI juga mempermudah penggunaan dana KJP melalui berbagai merchant yang telah dilengkapi dengan mesin Electronic Data Capture (EDC) milik Bank DKI. Siswa dapat langsung membeli perlengkapan pendidikan seperti buku dan alat tulis di toko-toko yang bekerja sama.

Daftar toko yang bekerja sama dapat diakses melalui tautan: https://bit.ly/merchant-kjp.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart