JT - Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Dante Saksono Harbuwono memastikan pemeriksaan mental masuk dalam cakupan paket program Cek Kesehatan Gratis (CKG).
"Ada di paket, di pemeriksaan CKG-nya ada kesehatan mental," katanya saat mendampingi Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Pratikno di Puskesmas Gambir, Jakarta Pusat, Kamis.
Baca juga : PLN Sebut Tidak Ada Kelistrikan Terdampak Ledakan Gudmurah
Ia memaparkan, berdasarkan evaluasi Kementerian Kesehatan (Kemenkes), terdapat 34,6 persen remaja yang mengalami penurunan kesehatan mental.
"Ternyata ada data evaluasi kita, 34,6 persen remaja itu mengalami penurunan kesehatan mental, jadi kesehatan mental ini kita evaluasi juga karena kesehatan mental tidak kalah pentingnya dengan kesehatan fisik. Kalau ini dijaga terus, maka kita akan tumbuh secara jasmani dan rohani yang lebih sehat," ujar dia.
Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Pratikno yang hari ini berulang tahun dan mendapatkan layanan CKG meminta seluruh puskesmas di Indonesia dapat terus meningkatkan kualitas pelayanan bagi masyarakat.
Baca juga : 20 Ribu Kendaraan Turun dari Puncak Selepas Libur Nataru
"Kami mengajak pemerintah daerah untuk memperbaiki kualitas puskesmas di seluruh Indonesia. Pemerintah pusat, Kementerian Kesehatan, banyak melakukan bantuan-bantuan dalam bentuk peralatan dan lain-lain. Bangunan rumah sakit di daerah juga dilakukan besar-besaran, tetapi mohon juga kepada pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten, kota untuk memberikan perhatian serius kepada puskesmas," ucapnya.
Ia juga meminta seluruh puskesmas agar sekaligus mengedukasi masyarakat tentang pentingnya pola hidup sehat.