JT – Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel), menunjukkan keunggulan elektabilitas dibandingkan dua pasangan lainnya berdasarkan survei terbaru Indopolling Network.
Hasil survei yang dirilis pada Rabu (20/11/2024) menunjukkan Pram-Doel meraih elektabilitas 47,3 persen dalam simulasi pilihan tertutup tanpa kartu bantu. Posisi kedua ditempati pasangan nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), dengan elektabilitas 39,4 persen, sementara pasangan nomor urut 2, Dharma Pongrekun-Kun Wardhana, berada di angka 3,8 persen.
Baca juga : Presiden Pantau Dinamika Hitung Cepat Pilkada Serentak 2024
Dalam simulasi menggunakan kertas suara, pasangan Pram-Doel tetap unggul dengan elektabilitas 48,4 persen, sementara RIDO meraih 38,4 persen.
Direktur Riset Indopolling Network, Dewi Arum Nawang Wungu, menyebut keunggulan Pram-Doel dipengaruhi oleh fenomena split-ticket voting, terutama di kalangan pemilih PKS, Golkar, dan Gerindra. Meski ketiga partai tersebut mendukung pasangan RIDO, sebagian besar simpatisannya condong mendukung Pram-Doel.
"Hanya 44,0 persen pemilih PKS, 43,1 persen pemilih Golkar, dan 48,3 persen pemilih Gerindra yang mendukung pasangan Ridwan Kamil-Suswono," kata Dewi.
Baca juga : 1.111 Kiai se-Jabar Dukung Amin
Selain itu, soliditas pemilih PDIP dan PKB yang mendukung Pram-Doel turut memperkuat posisi pasangan ini.
Juru bicara Pram-Doel, Chico Hakim, menyebut dukungan dari mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Anies Baswedan menjadi salah satu faktor pendorong peningkatan elektabilitas pasangan ini.