JT – Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu berhasil memadamkan dua kebakaran yang terjadi di wilayah Jakarta Utara pada Kamis.
"Kebakaran pertama terjadi di Pademangan Timur dan satu lagi di BKT Marunda, Kecamatan Cilincing," ujar Kepala Seksi Operasi (Kasiops) Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Gatot Sulaeman.
Baca juga : Pemprov DKI Diminta Sediakan Fasilitas Penitipan Anak Disabilitas
Gatot menjelaskan, kebakaran pertama terjadi di Jalan Marunda Makmur, Kecamatan Cilincing, sekitar pukul 10.02 WIB. Api melahap sebuah lapak seluas 300 meter persegi.
"Kebakaran ini diduga disebabkan oleh puntung rokok yang dibuang sembarangan, menyebabkan sampah di lokasi terbakar dan api menyebar ke lapak," jelasnya.
Petugas pemadam kebakaran menurunkan delapan unit mobil pemadam, dan api berhasil dipadamkan sekitar pukul 10.45 WIB.
Baca juga : Tanaman Rusak saat Malam Tahun Baru di Bundaran HI Seluas 208 Meter Persegi
Sementara itu, kebakaran kedua terjadi di RPTRA Pademangan Timur, Kecamatan Pademangan, sekitar pukul 10.15 WIB. "Kebakaran ini diduga akibat korsleting listrik yang membakar rumah satu keluarga dengan tiga penghuni," ungkap Gatot. Api bermula dari korsleting saat penghuni menghidupkan komputer yang kemudian merambat ke kain di sekitar.
Petugas berhasil memadamkan api dengan satu unit mobil pemadam dan lima personel dalam waktu singkat, pukul 10.21 WIB. "Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa dalam kedua kebakaran ini," kata Gatot. * * *