DECEMBER 9, 2022
MEGAPOLITAN

Harga Kencur di Lebak Meroket, Pendapatan Petani Meningkat

post-img
Harga kencur di Kabupaten Lebak naik hingga menembus Rp25 ribu dari sebelumnya Rp15 ribu per kilogram sehingga dapat meningkatkan pendapatan ekonomi petani.ANTARA/Mansyur

JT – Harga kencur di Kabupaten Lebak, Banten, melonjak dari Rp15 ribu menjadi Rp25 ribu per kilogram, yang memberikan dampak positif terhadap perekonomian petani setempat.

"Kami menyambut baik kenaikan harga kencur ini," kata Arman (55), seorang petani di Kecamatan Cimarga, Kabupaten Lebak, saat dihubungi di Rangkasbitung, Sabtu.

Baca juga : Pemkot Tangerang Alokasikan Rp30 Miliar untuk Rehab 1.000 RTLH Tahun Ini

Dengan kenaikan harga ini, Arman mengaku pendapatan hasil panen dari satu hektare lahan kencur meningkat signifikan, dari sebelumnya Rp13 juta menjadi Rp25 juta.

"Kenaikan harga ini sangat membantu ekonomi keluarga kami," ujar Arman.

Santa (55), seorang petani Badui, juga merasakan manfaat dari kenaikan harga kencur. Panen sebanyak 300 kilogram memberikan penghasilan Rp7,5 juta, yang jauh lebih baik dibanding sebelumnya.

Baca juga : Pemkot Bogor Tinjau Trem Otonom Sebagai Alternatif Transportasi Massal

"Kami menanam kencur dengan sistem tumpang sari bersama tanaman lain, seperti sayuran dan pisang," ungkap Santa.

Sementara itu, Suhari (50), seorang penampung di Pasar Rangkasbitung, menyatakan bahwa lonjakan harga kencur ini terjadi dalam satu bulan terakhir, dipicu oleh musim kemarau serta meningkatnya permintaan pasar.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart