DECEMBER 9, 2022
PEMILU

Anies Baswedan Sebut Tiket Kampanye di JIS Diakses Lebih dari 3,5 Juta

post-img
Capres Anies Baswedan

JAKARTATERKINI.ID - Calon presiden nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan mengaku terkejut saat mendengar kabar bahwa pemesanan tiket "Kumpul Akbar Ber1 Berani Berubah" di Jakarta International Stadium (JIS) mengalahkan pemesanan tiket konser grup musik asal Inggris, Coldplay.

Situs penjualan tiket kampanye akbar pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) tersebut diakses hingga lebih dari 3,5 juta pemesan dalam hitungan menit pertama.

Baca juga : Bobby Nasution Terima Surat Tugas dari PAN untuk Bertarung di Pilkada Sumut

Angka tersebut menunjukkan lebih tinggi daripada pemesanan tiket konser Coldplay di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada November 2023 lalu, yakni sebanyak 1,5 juta pemesan di menit pertama.

"Ini pertanda animo yang luar biasa besar dan inilah sebenarnya semangat acara kami di hari Sabtu ini," kata Anies dalam akun media sosial Instagram @aniesbaswedan seperti dipantau di Jakarta. 

Anies menyebutkan momen Kumpul Akbar di JIS pada Sabtu (10/2) merupakan acara gerakan perubahan, sehingga semua ingin hadir dan menjadi bagian dari gerakan perubahan.

Baca juga : Perludem Sebut Pemilih Muda Akan Tentukan Nasib Bangsa

Tak hanya ingin menyaksikan hiburan, dia juga mendengar bahwa banyak relawan yang ingin datang dengan memakai kostum untuk memeriahkan acara tersebut hingga membawa karya dan makanan untuk dibagikan.

"Silakan, semua bisa dibawa. Ini saatnya berkumpul bersama, bertemu dengan berbagai latar belakang," kata Anies.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart