JT – Unit Pengelola Kawasan Perkampungan Budaya Betawi (UPK PBB) Jakarta Selatan menyambut libur Lebaran 2025 dengan menggelar acara Pagelaran Kesenian Budaya Tradisional Betawi secara reguler.
“Mulai hari ini, Jumat (4/4) hingga Minggu (6/4) ada acara Pekan Lebaran yang dikemas dalam Pagelaran Kesenian Budaya Tradisional Betawi Secara Reguler,” kata Kepala UPK PBB Setu Babakan, Tonny Bako, di Jakarta, Jumat.
Baca juga : Polisi Amankan Pelajar Bawa Senjata Tajam Saat Konvoi Sepeda Motor di Jakarta Barat
Pagelaran digelar di Amphiteater atau Gedung Serbaguna Kampung MH Thamrin, menampilkan berbagai pertunjukan seni khas Betawi seperti ondel-ondel keliling, tari Betawi, qasidah, hadroh, gambus, lenong denes, lenong preman, dan komedi Betawi.
Pertunjukan dibawakan oleh sejumlah sanggar binaan Dinas Kebudayaan DKI Jakarta dan dapat disaksikan secara gratis mulai pukul 14.00 WIB hingga selesai.
Tonny menjelaskan bahwa kawasan Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan dibuka setiap hari pukul 06.00–17.30 WIB, sementara Museum Betawi beroperasi pukul 09.00–16.00 WIB.
Baca juga : Legislator Anggap Penyebaran Lele ke Saluran Air Efektif Cegah Penyakit DBD
“Diharapkan pengunjung mendapat hiburan sekaligus edukasi tentang pelestarian budaya Betawi,” ujarnya.
Ia juga mengimbau pengunjung untuk menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarangan serta menjaga ketertiban dan keamanan selama berada di area wisata.