DECEMBER 9, 2022
JAKARTA

Enam RT di Jakarta Utara Terdampak Banjir Rob, BPBD Imbau Waspada

post-img
Arsip foto - Seorang warga menggendong anaknya di tengah banjir rob di Muara Angke, Jakarta, Jumat (13/12/2024). ANTARA FOTO/Fauzan/foc.

JT - Enam Rukun Tetangga (RT) di Kelurahan Marunda dan Pluit, Jakarta Utara, masih terdampak banjir rob atau banjir pesisir pada Minggu siang.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat bahwa genangan air terjadi di enam RT dan dua ruas jalan.

Baca juga : DLH DKI Jakarta Gandeng Clean Air Fund untuk Tingkatkan Kualitas Udara

"BPBD mencatat genangan saat ini terjadi di enam RT dan dua ruas jalan," kata Kepala BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji, dalam keterangan tertulis di Jakarta.

Banjir rob melanda tiga RT di Kelurahan Marunda dan tiga RT di Kelurahan Pluit. Hingga pukul 11.00 WIB, ketinggian air di tiga RT di Marunda tercatat mencapai 40 sentimeter (cm). Sementara itu, di Pluit, ketinggian banjir lebih tinggi, mencapai 80-90 cm.

Selain itu, dua ruas jalan di Jakarta Utara juga terendam banjir dengan kedalaman 25-30 cm, yaitu di Jalan RE Martadinata di depan Jakarta International Stadium (JIS), Kelurahan Papanggo, Tanjung Priok, serta Jalan Lodan Raya di Kelurahan Ancol, Pademangan.

Baca juga : Polda Metro Jaya Larang Main Petasan Saat Ramadhan

Sementara itu, Jalan Cipeucang di Kelurahan Lagoa, Kecamatan Koja, yang sebelumnya tergenang, kini sudah surut dan dapat dilalui kendaraan.

Banjir rob terjadi akibat pasang air laut yang menyebabkan pintu air Pasar Ikan dalam status "Bahaya" atau "Siaga 1" pada Minggu pagi pukul 08.00 WIB.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart