DECEMBER 9, 2022
JAKARTA

Bina Marga DKI Potong Kabel Udara di Jalan Cikajang

post-img
Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta memotong kabel udara di Jalan Cikajang, Kelurahan Petogogan, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (2/8/2024) ANTARA/HO-Kominfotik Jakarta Selatan,

JT - Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta memotong kabel udara semrawut di Jalan Cikajang, Kelurahan Petogogan, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, sebagai bagian dari upaya meningkatkan keindahan dan penataan tata kota.

"Pemotongan atau penurunan kabel udara di sisi kanan dan kiri Jalan Cikajang dilakukan sepanjang 1.800 meter," kata Pengelola Sarana dan Prasarana Utilitas Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Ahmad Joddy, di Jakarta, Jumat.

Baca juga : BMKG Prediksi Hujan Ringan Guyur Jakarta Senin Hingga Malam Hari

Ahmad menjelaskan bahwa sepanjang 1.800 meter itu, telah dirapikan sebanyak 31 kabel udara jaringan telekomunikasi. Kabel yang dipotong tersebut adalah kabel-kabel yang sudah tidak aktif karena sebelumnya telah dimasukkan ke dalam sarana jaringan utilitas terpadu (SJUT).

Ke depan, penertiban kabel akan terus dilakukan hingga akhir tahun ini, khususnya di Jakarta Selatan. Beberapa lokasi yang akan ditertibkan termasuk Jalan Pattimura, Jalan Sultan Hasanudin, dan Jalan Wolter Monginsidi di Kebayoran Baru.

Head Corporate Communications PT Jakarta Infrastruktur Propertindo, Santy Pradayini, menyatakan bahwa pihaknya mendukung penuh upaya merapikan kabel udara ini.

Baca juga : Kapolda Metro Minta Personilnya Layani Masyarakat Dengan Profesional

Selain sebagai penerima penugasan penyelenggaraan SJUT, PT Jakarta Infrastruktur Propertindo juga mengajak seluruh operator jaringan telekomunikasi untuk ikut serta dalam proses pemotongan dan memasukkan kabel ke dalam SJUT.

Lurah Petogogan, Nina Permata, menyambut baik penertiban kabel udara semrawut tersebut.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart