JT - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 3 pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024, Pramono Anung dan Rano Karno menyerap aspirasi masyarakat Jakarta melalui "Jaring Asmara".
"'Jaring Asmara' adalah cara baru menyerap aspirasi masyarakat melalui 'surat cinta' yang emosional dan sentimentil, menghadirkan nuansa kampanye yang lebih membumi dan menyentuh," kata Rano Karno di Jakarta, Sabtu.
Baca juga : KPU Jakarta Timur Terima 2,4 Juta Surat Suara Pilpres 2024
Tercatat sudah ada ratusan surat dari warga yang diserap melalui "Jaring Asmara". Surat cinta dari warga kepada Pramono-Rano ini menjadi program yang sesuai keinginan warga di wilayahnya masing-masing.
"Jaring Asmara" kepanjangan dari kata "menjaring aspirasi masyarakat Jakarta". Rano menilai, metode ini sebagai kewajiban dirinya kepada warga untuk menyediakan media aspirasi.
"Surat cinta" dari warga itu berfungsi sebagai media dengan membawa nuansa sentimental yang menyentuh hati. Metode kampanye ini juga membuktikan dirinya bersama Pramono melakukan kampanye langsung ke lapangan.
Baca juga : Bawaslu Perintahkan KPU Lantik Ach Gufron Sirodj dan Irsyad Yusuf Sebagai Anggota DPR Terpilih
"Bentuk 'engagement'-nya yang emosional dalam membangun hubungan lebih personal dengan masyarakat. Sehingga ini lebih membumi, menghubungkan aspirasi warga secara lebih mendalam dan realistis," kata Rano.
Rano menyebutkan, "Jaring Asmara" menjadi alat bagi Pramono-Rano untuk mengukur aspirasi di satu wilayah setempat. Karena itu pasangan calon (paslon) ini bertekad akan memperjuangkan aspirasi mendesak bagi warga jika nantinya menang dalam kontestasi Pilkada Jakarta 2024.