JT - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Seribu (Pemkab Pulau Seribu) memeriksa kesehatan pemudik dan pihak terkait di Dermaga Marina Ancol Jakarta Utara sejak 4 April hingga 16 April 2024.
"Layanan ini juga terbuka untuk kapten kapal, ABK, petugas keamanan dan semua pengunjung atau wisatawan, yang merasa sakit serta mengeluhkan sesuatu," kata Kepala Suku Dinas Kesehatan Kepulauan Seribu, dr Murniasi Hutapea di Jakarta, Minggu.
Baca juga : BMKG: Potensi Hujan dan Angin Kencang di DKI Jakarta Hari Ini
Is mengatakan layanan ini melibatkan satu dokter dan satu tenaga medis.
“Kita siapkan layanan ini untuk memberikan kenyamanan para wisatawan dan petugas yang ingin berkunjung ke wilayah Kepulauan Seribu,” katanya.
Ia mengatakan untuk operasional layanan ini, Suku Dinas Kesehatan Kepulauan Seribu menyesuaikan jadwal keberangkatan kapal yang disiapkan di dermaga Marina Ancol.
Baca juga : Pinjol Ilegal Menjadi Momok, Syarief Hasan Minta OJK Berhati-hati dalam Pencabutan Moratorium
“Kami menyiapkan pemeriksaan fisik, tekanan darah, suhu badan, denyut nadi dan pemberian obat sesuai gejalanya,” kata dia.
Sebelumnya, Polres Kepulauan Seribu membentuk lima pos pengamanan untuk Operasi Ketupat di daerah setempat pada 4 hingga 16 April 2024.