DECEMBER 9, 2022
LIFESTYLE

Umat Muslim Diimbau Tidak Pakai Koran Saat Sholat Ied

post-img
Ilustrasi - Sebuah sepeda motor melintas di ratusan lembar koran bekas usai pelaksaan Sholat Ied.

JT - Dosen Universitas Muhammadiyah (Unmuh) Jember yang juga pakar lingkungan Dr Latifah Mirzatika mengajak masyarakat untuk melaksanakan konsep Green Idul Fitri dengan tidak menggunakan alas kertas koran saat Shalat Ied.

"Penggunaan koran sebagai bahan alas shalat telah menjadi sebuah fenomena yang umum terjadi di masyarakat, terutama saat pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri," katanya di Kabupaten Jember, Jawa Timur, Sabtu.

Baca juga : Landung Simatupang Rayakan 50 Tahun Berkarya Melalui Pentas Ceramah

Meskipun terlihat sebagai tradisi yang sederhana, lanjut dia, penggunaan koran itu memiliki potensi dampak yang cukup besar terhadap lingkungan dan kesehatan, terutama terkait dengan peningkatan jumlah sampah dan polusi udara.

Menurutnya, penggunaan koran sebagai alas shalat pada Hari Raya Idul Fitri secara signifikan berkontribusi terhadap peningkatan jumlah sampah.

"Sebagian besar masyarakat masih menggunakan koran saat Shalat Id, sehingga dampaknya lapangan atau tempat-tempat shalat dipenuhi oleh koran bekas yang berserakan," tuturnya.

Baca juga : Makanan Lokal Berkualitas dengan Peduli Lingkungan

Ia menjelaskan koran merupakan produk yang telah melalui berbagai proses produksi yang melibatkan bahan kimia. Saat dibakar, lanjutnya, koran melepaskan bahan kimia beracun ke udara, termasuk dioksin yang merupakan polutan organik persisten.

"Maka dari itu, saat dibakar koran akan melepaskan bahan kimia beracun ke udara. Zat-zat beracun seperti dioksin merupakan salah satu contoh yang sering dilepaskan saat pembakaran koran," katanya.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart