JT - Pemerintah Kota Tangerang, Banten memastikan Pasar Anyar bakal diubah menjadi pasar yang lebih modern, sehingga mampu menghidupkan perekonomian di daerah setempat.
"Langkah ini merupakan keberpihakan Pemkot Tangerang kepada para pedagang untuk meningkatkan perekonomian di Pasar Anyar Tangerang," kata Sekda Kota Tangerang Herman Suwarman di Tangerang, Selasa.
Baca juga : PMI Kabupaten Bekasi Observasi Kondisi Anak Stunting di Sriamur dan Karangsatria
Perlu diketahui, revitalisasi Pasar Anyar Tangerang dimulai Senin (11/3/2024) oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Pemerintah Kota Tangerang merelokasi pedagang ke empat lokasi, yakni Pasar Mambo, Pasar Anyar Selatan, Plaza Shinta, dan Mall Metropolis.
Di Plaza Shinta juga terdapat dua ratus pedagang yang sudah mendaftar untuk berjualan. Lalu, di mal Metropolis ada lebih dari 56 pedagang yang sebagian besar penjual emas dan perak. Kemudian, pedagang Pasar Anyar juga dibebaskan biaya sewa selama berjualan di tempat relokasi sampai kembali lagi ke Pasar Anyar.
Baca juga : Pemkot Bogor PasangRambu Pemberhentian Angkot Listrik
Sebelumnya, Asisten Ekonomi Pembangunan Pemerintah Kota Tangerang Yeti Rohaeti mengatakan proses revitalisasi dan relokasi sementara pedagang bukan pengusiran, tetapi merapikan pasar agar pedagang dan pembeli nyaman tidak mengganggu lalu lintas.
Ia mengatakan kondisi Pasar Anyar yang sudah termakan usia dan tidak nyaman perlu dilakukan revitalisasi untuk kenyamanan jual beli ke depannya. Rencana revitalisasi sudah berproses sejak lama, saat ini mulai dikerjakan oleh Kementerian PUPR.*