DECEMBER 9, 2022
TERKINI

Retret Kepala Daerah, Upaya Sinkronisasi Kebijakan dengan Pemerintah Pusat

post-img
Sejumlah kepala daerah terpilih mengikuti pengarahan dan gladi pelantikan kepala daerah di kawasan Monas, Jakarta, Selasa (18/2/2025). Gladi tersebut untuk persiapan menjelang pelantikan kepala daerah yang dijadwalkan berlangsung di Istana Kepresidenan, Jakarta, pada Kamis (20/2/2025).. ANTARA FOTO/Hafidz Mubara LLP

JT - Anggota Komisi II DPR RI, Mohammad Toha, mendukung pelaksanaan retret bagi kepala daerah di Magelang, Jawa Tengah.

Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat pemahaman kepala daerah terhadap visi dan misi Presiden Prabowo Subianto serta mendukung kebijakan pemerintah pusat.  

Baca juga : KPK Resmi Tahan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dalam Kasus Suap PAW DPR

"Dengan retret ini, kepala daerah diharapkan bisa memahami Astacita dan visi misi Presiden Prabowo sehingga mereka mendukung semua kebijakan dan program pemerintah," ujar Toha dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (20/2).

Setelah dilantik oleh Presiden Prabowo di Istana Negara, Jakarta, pada Kamis ini, para kepala daerah akan mengikuti retret pada 21 hingga 28 Februari 2025 di Lembah Tidar, Akademi Militer (Akmil), Magelang.

Sebanyak 505 kepala daerah hasil Pilkada 2024 yang tidak menghadapi sengketa perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) di Mahkamah Konstitusi akan mengikuti pembekalan tersebut.  

Baca juga : Prabowo Ingin Ciptakan Perkampungan Khusus untuk Jamaah Indonesia di Mekah

Mereka akan menerima materi langsung dari 42 menteri Kabinet Merah Putih mengenai Astacita, yang menjadi dasar visi misi pemerintahan Prabowo.  

"Retret kepala daerah dapat dimaknai sebagai kegiatan pengembangan kapasitas dan peningkatan kinerja kepala daerah," kata Toha.  


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart