DECEMBER 9, 2022
JAKARTA

10 Puskesmas di Jakarta Timur Siap Layani Cek Kesehatan Gratis

post-img
Ilustrasi pelaksanaan cek kesehatan gratis (CKG) di Puskesmas Jakarta Timur. ANTARA/HO-Pemerintah Kota Jakarta Timur.

JT - Sebanyak 10 pusat kesehatan masyarakat (puskesmas) di Jakarta Timur siap melayani masyarakat dalam program Cek Kesehatan Gratis (CKG). Program ini bertujuan untuk mengubah paradigma kesehatan dari kuratif menjadi preventif, dengan mendorong masyarakat melakukan pemeriksaan rutin guna mencegah penyakit sejak dini.

"Program CKG ini bertujuan mengubah paradigma kesehatan dari kuratif menjadi preventif," kata Kepala Suku Dinas (Sudin) Kesehatan Jakarta Timur, Herwin Meifendy, saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa (10/2).

Baca juga : Dinkes DKI Imbau Warga Jaga Pola Makan Saat Jalankan Ibadah Puasa

Ia menjelaskan bahwa kesehatan kuratif berfokus pada penyembuhan penyakit, sementara kesehatan preventif bertujuan untuk mencegah penyakit agar tidak berkembang lebih lanjut.

Sebanyak 10 puskesmas yang melayani program ini adalah Puskesmas Cakung, Puskesmas Cipayung, Puskesmas Ciracas, Puskesmas Duren Sawit, Puskesmas Jatinegara, Puskesmas Kramat Jati, Puskesmas Makasar, Puskesmas Matraman, Puskesmas Pasar Rebo, dan Puskesmas Pulogadung. Untuk mendapatkan layanan ini, masyarakat perlu mengunduh aplikasi "Satu Sehat" dan menjadwalkan pemeriksaan kesehatan mereka.

Jika hasil pemeriksaan kesehatan normal, penerima manfaat akan mendapatkan edukasi mengenai pola hidup sehat dan pencegahan penyakit.

Baca juga : Penyebab Kebakaran di Manggarai Terindikasi dari Pengisian Daya Ponsel

"Mereka diingatkan untuk melakukan cek kesehatan secara rutin setiap tahun guna menjaga kesehatan," ujar Herwin.

Namun, jika hasil pemeriksaan menunjukkan kondisi yang tidak normal, pengobatan akan diberikan di puskesmas. Jika diperlukan penanganan lebih lanjut, rujukan melalui BPJS akan diberikan ke fasilitas kesehatan tingkat lanjut (FKTL).


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart