DECEMBER 9, 2022
TERKINI

Anggota DPR Apresiasi Instruksi Presiden Prabowo Aktifkan Kembali Pengecer LPG 3 Kg

post-img
Arsip foto - Pedagang toko kelontong menata tabung gas LPG 3 kg dagangannya di Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, Selasa (4/2/2025). ANTARA FOTO/Irfan Sumanjaya/Spt.

JT – Anggota Komisi VI DPR RI, Rivqy Abdul Halim, mengapresiasi langkah cepat Presiden Prabowo Subianto yang menginstruksikan pengaktifan kembali pengecer LPG 3 kg sebagai upaya mengatasi kepanikan masyarakat dalam mendapatkan gas subsidi tersebut.

"Instruksi Presiden Prabowo adalah langkah sigap untuk memastikan masyarakat tidak kesulitan mendapatkan gas melon 3 kg yang menjadi kebutuhan utama mereka," ujar Rivqy dalam keterangan resmi di Jakarta, Rabu.

Baca juga : KemenPPPA Koordinasi dengan Pemda untuk Tindak Lanjut Kasus Anak yang Dibawa Ibunya ke Kantor Polisi di Gorontalo

Meski mengapresiasi kebijakan tersebut, Rivqy menekankan pentingnya kehati-hatian PT Pertamina dan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dalam membenahi permasalahan distribusi LPG 3 kg. Ia mengingatkan bahwa kebijakan yang tidak tepat dapat menimbulkan efek domino, seperti panic buying dan praktik penimbunan oleh oknum yang ingin mengambil keuntungan.

"Niat awalnya untuk memastikan subsidi tepat sasaran, tetapi jika tidak diatur dengan baik justru bisa merugikan masyarakat dan memicu kenaikan harga kebutuhan lainnya," tegasnya.

Ia juga meminta Kementerian ESDM dan Pertamina untuk tetap mengutamakan hak konsumen dalam penyusunan kebijakan terkait LPG 3 kg agar akses masyarakat terhadap gas subsidi tidak semakin sulit.

Baca juga : 1,9 Juta Akses Judi Online Diputus Kemenkominfo Sejak Juli 2023

Rivqy menilai saat ini prioritas utama adalah mengembalikan distribusi LPG 3 kg ke kondisi normal serta memastikan gas dijual sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET).

"Sambil mempersiapkan pengecer menjadi sub-pangkalan agar distribusi lebih tertata," tambahnya.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart