DECEMBER 9, 2022
TERKINI

Ketua PWI: HPN 2025 Jadi Forum Sinergi dan Solidaritas Insan Pers

post-img
Ketua PWI: Hari Pers Nasional 2025 forum sinergi-soliditas insan pers Ketua Umum PWI Pusat Zulmansyah Sekedang di Markas Sekretariat PWI Jaya, Jakarta, Kamis (24/10/2024). (ANTARA/HO-PWI)

JT - Ketua Umum Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat, Zulmansyah Sekedang, mengungkapkan bahwa Hari Pers Nasional (HPN) 2025 akan menjadi forum yang mengedepankan sinergi dan solidaritas antarinsan pers.  

"HPN 2025 di Pekanbaru, Riau, akan menjadi ajang kebersamaan yang penting untuk memperkuat semangat solidaritas di kalangan insan pers. Panitia HPN telah mengundang seluruh PWI daerah untuk hadir dan berpartisipasi aktif dalam acara ini," kata Zulmansyah dalam keterangannya, Kamis (10/1).  

Baca juga : Mahasiswa UI Raih Juara Dua Festival Ajisaka UGM 2024

HPN 2025, yang mengusung tema "Pers Berintegritas Menuju Indonesia Emas," dijadwalkan berlangsung pada 6-10 Februari 2025 di Pekanbaru.

Zulmansyah menambahkan bahwa persiapan acara di Provinsi Riau sudah mencapai 80 persen dan berbagai kegiatan sudah dirancang untuk memastikan kesuksesannya.  

HPN 2025 akan diisi dengan berbagai kegiatan, termasuk Rakernas Seksi Wartawan Olahraga (SIWO), Konvensi Media Massa, seminar, serta kegiatan bakti sosial.  

Baca juga : Harvey Moeis Simpan 400 Ribu Dolar AS di SDB, Sandra Dewi Mengaku Tak Tahu

"HPN 2025 akan menjadi forum strategis untuk memperkuat sinergi, inovasi, dan membangun semangat kebersamaan dalam menuju Indonesia Emas 2045," jelas Zulmansyah.  

Ketua Panitia HPN 2025, Marthen Selamet Susanto, menambahkan bahwa tema HPN tahun ini sangat relevan dengan visi Indonesia menuju negara maju pada 2045.  


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart