DECEMBER 9, 2022
PEMILU

KPU Jakarta Barat Mulai Sortir dan Lipat Surat Suara di GOR Kebon Jeruk

post-img
Ketua KPU Jakarta Barat

JAKARTATERKINI.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Barat telah memulai kegiatan penyortiran dan pelipatan surat suara di Gelanggang Olah Raga (GOR) Kebon Jeruk.

Surat suara yang disortir dan dilipat tersebut adalah surat suara calon DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Jakarta III, mencakup wilayah Jakarta Barat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu.

Baca juga : Bawaslu Jakarta Selatan Minta Saksi Awasi Kinerja KPPS

Ketua KPU Jakarta Barat, Endang Istianti, menjelaskan bahwa proses sortir pertama kali dilakukan untuk memisahkan surat suara yang rusak.

"Beberapa kriteria rusak antara lain hasil cetak warna tidak merata, tidak jelas, tidak terbaca, dan adanya noda," katanya. 

Selain itu, surat suara kusut, mengerut, sobek, warna tidak sesuai, nama dan logo partai tidak lengkap, logo KPU tidak jelas, serta adanya lubang pada kolom nomor urut atau kolom nama pasangan calon juga menjadi kriteria surat suara rusak. 

Baca juga : Heri-Sholihin: Survei LSI Menunjukkan Signal Positif

"Setiap jam 6 kita berhenti atau cut off. Kalau cut off itu artinya kita hitung berapa yang rusak, berapa yang berhasil kita lipat pada hari itu," kata Endang.

Meskipun ada surat suara yang rusak, beberapa surat suara dengan cacat cetak yang tidak terlalu mencolok masih dapat digunakan. Proses sortir dan lipat dilakukan oleh 210 petugas yang merupakan warga Jakarta Barat.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart