JT – Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka memantau pelaksanaan uji coba makan bergizi gratis di SDN 4 Kota Tangerang, Banten, Senin (5/8).
Gibran tiba di SDN 4 Kota Tangerang menjelang waktu makan siang siswa. Didampingi Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang Nurdin, Gibran menyapa para siswa yang telah bersiap untuk makan siang. Menu makan siang yang disediakan meliputi nasi, telur dadar, sayur capcay, tempe, dan melon.
Baca juga : Pemkot Jakarta Timur Dorong Kepemilikan APAR di Rumah Tangga untuk Cegah Kebakaran
"Ayo dimulai. Berdoa dahulu sebelum makan, ya," ujar Gibran kepada siswa kelas 2C SDN 4 Kota Tangerang.
Gibran juga berbincang dengan para siswa, menanyakan rasa makanan yang mereka konsumsi. "Bagaimana? Enak tidak?" tanya Gibran.
Farhan Al Rasya, siswa kelas 2C, mengaku suka dengan menu makanan yang diberikan, terutama dengan tambahan susu dan buah. "Enak kok," katanya.
Baca juga : Mayjen TNI Budi Pramono Pecahkan Rekor MURI dengan Gelar Akademik Terbanyak
Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar uji coba Makan Bergizi Gratis (MBG) sebagai bagian dari program Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Periode 2024-2029. Pj Wali Kota Tangerang Nurdin mengatakan, pelaksanaan uji coba Program MBG berlangsung dari tanggal 5 hingga 9 Agustus 2024. Menurutnya, program ini sejalan dengan visi misi Pemkot Tangerang untuk mewujudkan masyarakat yang sehat dan cerdas.
"Tentunya juga merupakan upaya untuk menyiapkan SDM yang unggul dan berdaya saing melalui kecukupan gizi yang seimbang," kata Nurdin.