DECEMBER 9, 2022
SPORT

Bali United - Muhammad Ridho Sepakat Akhiri Kontrak

post-img
Kiper Bali United Muhammad Ridhon (tengah/baju merah muda) berfoto bersama timnya saat melawan Persita Tangerang di Tangerang, Banten, Rabu (1/5/2024).

JT - Bali United dan Muhammad Ridho sepakat mengakhiri kontrak kerja sama setelah melalui pembahasan bersama dengan manajemen.

"Saya terima kasih dan memohon maaf ketika berada di Bali United baik kepada suporter maupun manajemen belum bisa memberikan gelar juara untuk tim ini," kata Ridho dalam keterangannya di Denpasar, Senin.

Baca juga : DPR Setujui Naturalisasi Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy untuk Timnas Indonesia

Kiper asal Pekalongan, Jawa Tengah itu tidak memberikan detail alasan hengkang dari klub dengan julukan Serdadu Tridatu itu.

Namun ia secara resmi tidak melanjutkan perjuangan bersama klub Pulau Dewata itu untuk musim kompetisi 2024/2025.

Pemilik nomor punggung 88 itu menjadi bagian dari klub kebanggaan masyarakat Bali selama dua tahun terakhir yaitu musim kompetisi 2022/2023 dan 2023/2024.

Baca juga : Justin Hubner Tak Sabar untuk Berlaga di Piala Asia 2023 bersama Timnas Indonesia

Meski begitu, Ridho mengucapkan terima kasih kepada pemilik klub Pieter Tanuri dan CEO Bali United Yabes Tanuri karena bisa berkesempatan menjadi bagian dari klub kebanggaan Pulau Bali.

Selain itu, ia juga memberikan apresiasi kepada pelatih kepala asal Brasil Stefano Cugurra dan juga pelatih kiper Marcelo Pires.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart