DECEMBER 9, 2022
OTOMOTIF

New Honda Vario 125 Hadir dengan Pilihan Warna Baru

post-img
New Honda Vario 125.

JT - PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan pilihan warna baru pada sepeda motor New Honda Vario 125.

Melengkapi Honda Vario 125 varian CBS-ISS berwarna Advance Matte Black dan Advance Matte Blue, kendaraan dengan warna baru Advance Matte Red hadir dengan emblem 3D serta velg berwarna burn titanium.

"Menyesuaikan penyegaran tren masa kini, kami berupaya menghadirkan pilihan yang semakin beragam pada tampilan New Honda Vario 125 untuk mendukung karakter penggunanya yang sporty dan modern," kata Direktur Pemasaran AHM Octavianus Dwi sebagaimana dikutip dalam siaran pers perusahaan pada Rabu.

"Kehadiran pilihan warna terbaru ini dilengkapi fitur dan teknologi terbaik, serta kenyamanan saat digunakan sebagai partner berkendara sehari-hari, berkendara bersama keluarga, hingga bertemu dengan kerabat di akhir pekan," katanya.

Pada varian kendaraan dengan Combined Brake System (CBS), AHM memberikan pilihan warna baru Sporty Matte Black serta velg berwarna hitam.

Di samping itu, ada sematan bentuk V yang menjadi ciri khas Honda Vario dan penggunaan LED pada semua pencahayaan.

Sementara itu, kendaraan dengan Idling Stop System (ISS) dilengkapi dengan fitur keselamatan Honda Smart Key System serta fitur USB charger pada console box untuk charger type A dengan daya maksimum 5V, 2,1A untuk melakukan pengisian daya.

New Honda Vario 125 juga dilengkapi full digital panel meter yang menampilkan informasi indikator kecepatan, jarak tempuh, bahan bakar, jam digital, indikator tegangan baterai, indikator penggantian oli, trip meter, serta indikator ISS dan indikator Smart Key pada tipe ISS.

Kendaraan New Honda Vario 125 dijual dengan harga (on the road Jakarta) Rp22.750.000 untuk tipe CBS dan Rp24.650.000 untuk tipe CBS-ISS. * * *

Baca juga : Gaikindo Yakin Penjualan Tidak Terpengaruh oleh PPN 12 Persen


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart