DECEMBER 9, 2022
WORLDNEWS

Mesir Klaim Rencana Rekonstruksi Gaza Sudah Siap

post-img

JT - Menteri Luar Negeri Mesir, Badr Abdelatty, mengatakan rencana rekonstruksi Gaza yang disiapkan Mesir, yang memastikan warga Palestina tetap berada di tanah mereka, telah siap dan akan dipresentasikan pada pertemuan puncak darurat Arab pada 4 Maret.

"Kami akan mengadakan pembicaraan intensif dengan negara-negara donor utama setelah rencana tersebut diadopsi dalam pertemuan puncak Arab mendatang," kata Abdelatty dalam konferensi pers bersama Komisaris Uni Eropa untuk Mediterania, Dubravka Šuica, sebagaimana dilaporkan Kantor Berita Iran, IRNA pada Minggu (2/3).

Baca juga : UNRWA: Anak-anak Gaza Terpaksa Habiskan 8 Jam Sehari Cari Makanan

Negara-negara Arab, yang dengan cepat menolak rencana Presiden Amerika Serikat Donald Trump agar AS mengambil alih kendali Gaza dan memukimkan kembali warga Palestina ke tempat lain, kini sedang bergegas menyepakati inisiatif diplomatik untuk menentang proposal tersebut.

Rencana Trump yang diumumkan pada 4 Februari di tengah gencatan senjata yang rapuh antara Israel dan Hamas di Gaza, telah memicu kemarahan warga Palestina dan negara-negara Arab serta menjungkirbalikkan diplomasi AS selama beberapa dekade yang berfokus pada solusi dua negara.

Menurut Abdelatty, rencana rekonstruksi Mesir akan mendapatkan dukungan dan pendanaan internasional untuk memastikan keberhasilan pelaksanaannya.

Baca juga : 30 Pengacara Palestina Ditahan Pasukan Israel Sejak Awal Agresi

Abdelatty menekankan bahwa peran Eropa, terutama dalam aspek ekonomi untuk membangun kembali Gaza yang dilanda perang, sangatlah penting.* * *


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart