DECEMBER 9, 2022
WORLDNEWS

Pesawat di Korea Selatan Alami 13 Kebakaran Akibat Baterai Sejak 2020

post-img
Ilustrasi - Beberapa seteker listrik pada satu titik yang berpotensi menimbulkan korsleting sehingga terjadi kebakaran. (ANTARA/HO-PLN UID Kalselteng)

JT – Maskapai penerbangan Korea Selatan mengalami 13 insiden kebakaran pesawat yang disebabkan oleh baterai perangkat elektronik dalam kurun waktu 2020 hingga 2024, menurut data terbaru dari Kementerian Pertanahan, Infrastruktur, dan Transportasi Korea Selatan yang dilaporkan oleh Korea Herald pada Minggu (9/2).  

Insiden ini kembali menjadi sorotan setelah kebakaran pada pesawat Air Busan pada 28 Januari lalu, yang diduga dipicu oleh power bank.  

Baca juga : Liga Arab akan Gelar Pertemuan Mendesak untuk Akhiri Krisis Gaza

Dari total 13 kebakaran, sembilan disebabkan oleh power bank, satu oleh baterai ponsel, dan satu lagi oleh baterai rokok elektrik. Sementara itu, dua kebakaran lainnya masih belum diketahui penyebabnya.  

Menurut data yang dirilis, satu kejadian terjadi pada 2020, kemudian enam insiden terjadi pada 2023, dan enam lainnya pada 2024. Meski kebakaran berlangsung antara 20 detik hingga lima menit sebelum berhasil dipadamkan, tidak ada insiden yang menyebabkan kerusakan besar pada pesawat.  

Seiring meningkatnya kekhawatiran akan risiko kebakaran akibat baterai, maskapai di Korea Selatan telah menerapkan langkah-langkah keselamatan baru terkait power bank.

Baca juga : Erdogan: Turki Mengirim Lebih dari 45 Ribu Ton Bantuan ke Palestina

Salah satu kebijakan yang diperkenalkan adalah melarang penumpang menyimpan power bank di kompartemen bagasi kabin atas untuk mengurangi risiko kebakaran selama penerbangan. * * * 


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart