DECEMBER 9, 2022
JAKARTA

Ketua DPRD DKI Minta Pemprov Fokus Penuntasan Banjir Jakarta

post-img
BPBD DKI membantu evakuasi warga saat terjadi banjir di kawasan Pejaten Timur, Jakarta, Sabtu (25/5/2024). ANTARA/BPBD DKI/pri.

JT - Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI untuk memprioritaskan program-program yang menunjang penuntasan banjir di Kota Metropolitan ini karena hingga kini permasalahan itu masih belum terselesaikan.

"Jadi, saya minta fokus penanggulangan.. Sampai saat ini banjir di Jakarta tidak selesai," kata Prasetyo Edi Marsudi, di Jakarta, Rabu.

Baca juga : Jakut Gandeng CSR untuk Topang Pembangunan, Fasilitasi Kebutuhan Masyarakat

Menurutnya, upaya untuk mengatasi banjir termasuk memperbaiki turap di seluruh kali ataupun sungai di Jakarta. Dengan begitu, air yang mengalir mampu tertampung dan tidak meluap keluar.

Ia juga mengimbau agar Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta memperbanyak pembuatan embung dan menyediakan pompa di titik-titik rawan banjir.

DPRD DKI, kata Pras, pasti akan mengabulkan anggaran untuk percepatan penanganan banjir karena masalah tersebut belum teratasi hingga saat ini.

Baca juga : Berharap Rupiah Berlipat dari Kulit Ketupat

"Mungkin perlu embung, perlu pompa, ajukan di sini. Nanti di rapat Banggar (Badan anggaran) saya akan ketok palu," ujarnya.

Pras mencontohkan salah satu penanggulangan banjir yang dinilai berhasil di Jakarta, yaitu di Pantai Indah Kapuk. Di sana, pompa yang dipasang di bawah laut dikelola dengan baik dan benar.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart