DECEMBER 9, 2022
SPORT

Pemilik Manchester United Berencana Bangun Stadion Baru Pengganti Old Trafford

post-img
Markas tim Manchester United Stadion Old Trafford.

JT - Salah satu pemilik baru Manchester United, Sir Jim Ratcliffe, lebih memilih untuk membangun stadion baru ketimbang membangun kembali markas ikonik Setan Merah, Old Trafford.

Klub telah membentuk tim khusus untuk menilai opsi meregenerasi kawasan Old Trafford di Greater Manchester, dengan Wali Kota Manchester Andy Burnham dan mantan kapten United Gary Neville sebagai beberapa anggota tim tersebut, seperti dilansir dari ESPN.

Baca juga : Rajawali Medan Targetkan Lolos ke Playoff IBL 2025

Tim tersebut akan dipimpin oleh Lord Sebastian Coe, yang merupakan ketua panitia penyelenggara Olimpiade London 2012.

Meskipun klub menolak opsi meninggalkan lokasi Old Trafford, pemilik MU yang mengelola klub, Sir Jim Ratcliffe, lebih memilih membangun stadion baru berkapasitas 90.000 penonton ketimbang menginvestasikan dana untuk memperbarui stadion lama.

"Ini bisa menjadi proyek regenerasi besar di kawasan Greater Manchester yang telah memainkan peran penting dalam sejarah industri Inggris, namun saat ini memerlukan investasi baru agar dapat berkembang kembali," kata Ratcliffe saat gugus tugas tersebut diresmikan.

Baca juga : PSSI Terangkan Empat Insiden yang Dapat Ditinjau VAR

Ratcliffe menginginkan agar Kota Manchester memiliki stadion megah layaknya Wembley, atau seperti Camp Nou dan Bernabeu di Spanyol.

"Bagian barat laut Inggris memiliki konsentrasi klub sepak bola besar, yang lebih besar dibandingkan wilayah lain di dunia. Namun kita tidak memiliki stadion sebesar Wembley, Nou Camp, atau Bernabeu," katanya.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart