JT - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta menyiapkan pengalihan arus lalu lintas di 28 simpang yang bersinggungan dengan rute kegiatan "Silaturahride With Mas Pram" pada Sabtu, 19 April 2025.
Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo menjelaskan, pengalihan arus lalu lintas dilakukan secara situasional dengan mekanisme buka-tutup.
Baca juga : DKI Jakarta Tetapkan Kriteria Marbut Penerima Umrah Gratis
"Pengalihan dilakukan pada segmen Bundaran Patung Arjuna Wijaya (Patung Kuda) hingga Bundaran Hotel Indonesia (HI), serta dari Bundaran HI ke Bundaran Senayan," kata Syafrin dalam keterangan resmi di Jakarta, Kamis.
Beberapa simpang yang terdampak antara lain Simpang Jalan Merdeka Selatan-Jalan Budi Kemuliaan-Jalan MH Thamrin; Simpang Kebon Sirih-Jalan MH Thamrin; dan Simpang KH Wahid Hasyim-Jalan MH Thamrin.
Pengalihan juga dilakukan di Simpang Jalan Imam Bonjol-Jalan Pamekasan; Simpang Jalan Pamekasan-Jalan Jenderal Sudirman; Simpang Jalan Galunggung-Jalan Jenderal Sudirman; serta simpang lain di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman, termasuk akses kupingan Semanggi dan simpang sekitar SCBD dan Senayan.
Baca juga : Dukcapil Jakpus Menonaktifkan Lebih dari 2.900 NIK
Syafrin mengimbau masyarakat untuk menghindari ruas-ruas jalan yang terdampak serta mematuhi rambu lalu lintas dan petunjuk petugas di lapangan demi keselamatan bersama.
Adapun kegiatan "Silaturahride With Mas Pram" akan berlangsung pada Sabtu (19/4) mulai pukul 05.00 hingga 09.00 WIB.