JT - Kota Solo, Jawa Tengah, akan menggelar acara buka puasa bersama terpanjang di Indonesia pada Jumat (10/3), yang ditargetkan mencetak rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).
Ketua Pelaksana Buka Bersama, Rohmad Purwanto, mengatakan acara ini akan berlangsung di kawasan luar Stadion Manahan dan terbuka untuk umum.
Baca juga : Jamaah Padati Masjid KH Hasyim Asy'ari pada Tarawih Hari Pertama
"Kami menargetkan 15.000 peserta untuk mengikuti acara ini," ujar Rohmad di Solo, Jumat.
Acara ini merupakan hasil kerja sama dengan Atase Agama serta Pendidikan Kedutaan Besar Kerajaan Arab Saudi dan menggunakan anggaran sebesar Rp1 miliar. Panitia akan membagi peserta ke dalam blok-blok untuk buka puasa bersama.
Selain masyarakat umum, acara ini juga akan dihadiri perwakilan Kedutaan Besar Arab Saudi, Gubernur Jawa Tengah, Pangdam IV/Diponegoro, dan Wali Kota Surakarta.
Baca juga : Festival Bedug Jakarta Utara Semarakkan Ramadhan dengan Nuansa Budaya
Wali Kota Surakarta, Respati Ardi, menyatakan dukungan penuh terhadap acara ini dan memastikan fasilitas pendukung tersedia.
"Kami dari pemkot menyiapkan tempat, toilet portabel, dan tempat wudhu karena setelah itu akan dilanjutkan dengan shalat Maghrib berjamaah," kata Respati.