DECEMBER 9, 2022
SPORT

FIFA perkenalkan maskot Piala Dunia Sepak Bola Pantai 2025 Seychelles  

post-img
Maskot Piala Dunia Sepak Bola Pantai 2025 Seychelles TiKay.(https://www.instagram.com/fifa/)

JT – FIFA secara resmi memperkenalkan TiKay, maskot Piala Dunia Sepak Bola Pantai 2025 Seychelles, yang terinspirasi dari kura-kura.  

Dilansir dari laman resmi FIFA, Sabtu (8/3), nama TiKay berasal dari kombinasi kata dalam bahasa Prancis "petit" yang berarti kecil, serta bahasa Kreol Seychelles yang berarti sisik.  

Baca juga : Motul dan GasGas Factory Racing Tech3 Perpanjang Kemitraan di Dunia Motorsport  

Maskot ini lahir di antara bukit pasir putih Seychelles, melambangkan pantai yang spektakuler, budaya lokal, dan keanekaragaman hayati negara tuan rumah serta perairannya yang masih alami.  

TiKay diperkenalkan secara resmi di pantai Beau Vallon, dengan kehadiran Presiden Seychelles Wavel Ramkalawan dalam sebuah acara klinik sepak bola pantai yang bertujuan mempromosikan olahraga ini kepada anak-anak setempat.  

Sebagai maskot, TiKay membawa semangat permainan yang adil, kesadaran lingkungan, dan kebanggaan nasional, serta memancarkan aura kekeluargaan dan kegembiraan khas Piala Dunia Sepak Bola Pantai FIFA.  

Baca juga : Arne Slot Siap Bergabung dengan Liverpool sebagai Pelatih Musim Depan

Sekitar 40 anak, pelatih, dan anggota tim nasional Seychelles turut hadir dalam peresmian TiKay, yang juga dihadiri oleh Menteri Pemuda, Olahraga, dan Keluarga Marie-Céline Zialor, serta Sekretaris Utama Pengembangan Pemuda dan Olahraga Ralph Jean-Louis.  

"Senang sekali bisa berkenalan dengan TiKay. Dia benar-benar maskot yang tepat untuk membuat kita semua bersemangat menyambut acara monumental ini," kata Jean-Louis.  


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart