JT - Arsenal terpeleset di kandang setelah kalah 0-1 dari West Ham United dalam matchday ke-26 Liga Premier di Stadion Emirates pada Sabtu malam (22/2).
Gol kemenangan tim tamu dicetak pada babak pertama oleh Jarrod Bowen, sedangkan Arsenal bermain dengan 10 orang setelah Myles Lewis-Skelly mendapat kartu merah pada babak kedua.
Baca juga : Athletic Club Bangkit dan Singkirkan AS Roma dari Liga Europa
Kekalahan ini membuat The Gunners tertinggal delapan poin dari pemuncak klasemen Liverpool.
Skuad asuhan Mikel Arteta saat ini masih menduduki peringkat dua dengan 53 poin dari 26 laga, sementara West Ham menempati peringkat 16 dengan 30 poin.
The Hammers saat ini memiliki poin yang sama dengan Manchester United pada urutan 15, yang imbang 2-2 melawan Everton, demikian laman Liga Inggris.
Baca juga : Ranieri Pensiun Setelah Sukses Selamatkan Cagliari dari Degradasi
Tampil di depan publik sendiri, Arsenal menguasai lapangan dengan mengurung West Ham sejak kick-off.
Meski begitu, Arsenal kesulitan menciptakan peluang berbahaya karena West Ham bertahan cukup dalam.