JT - Desa Wisata Penglipuran di Kabupaten Bangli, Bali, berhasil mencatatkan lebih dari sejuta kunjungan wisatawan sepanjang tahun 2024, dengan total 1.023.143 kunjungan.
Angka ini melampaui capaian tahun sebelumnya dan menegaskan popularitas desa ini sebagai destinasi wisata utama di Bali.
Baca juga : Arab Saudi Targetkan 5 Juta Wisatawan China pada 2030
Manajer Desa Wisata Penglipuran, I Wayan Sumiarsa, mengatakan bahwa jumlah kunjungan sepanjang 2024 melebihi angka 956.425 yang tercatat pada 2023, dengan kenaikan signifikan sebesar 66.718 kunjungan.
Desa Penglipuran bahkan mencatatkan puncak kunjungan pada 31 Desember 2024, dengan total 5.298 wisatawan datang pada satu hari.
“Desember 2024 menjadi momen bersejarah bagi Desa Wisata Penglipuran dengan total kunjungan mencapai 109.637 wisatawan, menegaskan desa ini sebagai destinasi utama untuk menutup tahun,” ujar Sumiarsa.
Baca juga : KCIC Berhasil Jual 100 Ribu Tiket Selama Libur Panjang Waisak
Pengelola desa wisata ini juga mencatatkan pemerataan kunjungan wisatawan, yang sebelumnya terfokus di Bali Selatan, kini turut merambah ke Bali bagian tengah.
Sebagian besar pengunjung yang datang ke Desa Penglipuran adalah wisatawan domestik, dengan 870.337 kunjungan, sementara wisatawan mancanegara tercatat sebanyak 152.806 kunjungan.