DECEMBER 9, 2022
JAKARTA

Menhub: Soft Launching Stasiun Tanah Abang Dijadwalkan Oktober

post-img
Stasiun Tanah Abang, Jakarta Pusat.

JT - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menargetkan pengembangan Stasiun Tanah Abang, Jakarta Pusat, dapat dilakukan soft launching pada awal Oktober 2024.

"Kami akan upayakan soft launching ini pada awal Oktober," ujar Budi Karya Sumadi, di Kompleks DPR RI, Jakarta, Rabu.

Baca juga : Anggota DPRD DKI M Taufik meninggal dunia

Stasiun Tanah Abang merupakan pusat TOD (Kawasan Berorientasi Transit) yang melayani kegiatan perdagangan dan perkantoran di Jakarta Pusat.

Kementerian Perhubungan bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan PT Kereta Api Indonesia tengah mengembangkan Stasiun Tanah Abang guna meningkatkan pelayanan kepada penumpang.

Proyek peningkatan dan pengembangan Stasiun Tanah Abang ini ditargetkan selesai akhir 2024.

Baca juga : Pemetaan Relokasi Jadi Penentu Nasib Pendidikan Siswa Kolong Angke

Pelaksanaan fisik konstruksi pengembangan Stasiun Tanah Abang telah berjalan dan ditargetkan selesai akhir tahun ini untuk menaikkan tingkat pelayanan kepada penumpang di Stasiun Tanah Abang, baik dari sisi kemudahan, kenyamanan maupun aksesibilitas.

Proyek peningkatan dan pengembangan yang dilakukan antara lain pembangunan stasiun baru, penambahan jalur kereta dari empat menjadi enam jalur, penambahan peron dari dua menjadi empat, dan penataan fasilitas integrasi antarmoda.


Related Post

Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart