DECEMBER 9, 2022
JAKARTA

Dishub DKI Terapkan Rekayasa Lalu Lintas Selama Kunjungan Paus

post-img
Peta rekayasa lalu lintas yang diberlakukan Dinas Perhubungan DKI Jakarta saat kunjungan Pemimpin Gereja Katolik Dunia, Paus Fransiskus ke Indonesia pada 3-6 September 2024 mendatang.

JT - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta memberlakukan rekayasa lalu lintas sehubungan dengan kunjungan Pemimpin Gereja Katolik Dunia, Paus Fransiskus ke Indonesia pada 3-6 September di Jakarta.

"Sehubungan dengan kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia pada 3-6 September 2024, kami melakukan rekayasa lalu lintas di kawasan yang akan dikunjungi dan pelaksanaan misa akbar," kata Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo saat dikonfirmasi di Jakarta, Minggu.

Baca juga : Polda Metro Jaya Selidiki Kasus Pencemaran Nama Baik Aktor Abidzar Al Ghifari

Berikut rekayasa lalu lintas yang diberlakukan Dishub DKI Jakarta pada saat kunjungan Paus Fransiskus:

Rekayasa lalu lintas Rabu (4/9) di Gereja Katedral mulai 16.00 WIB

    Baca juga : Kepulauan Seribu Perbaiki Jalan Rusak Menuju Fasilitas Kesehatan

  •  Rute pengalihan lalu lintas dari Selatan (Bundaran HI, Tanah Abang, Kebon Sirih, Budi Kemuliaan) menuju Timur (Stasiun Senen) dapat melalui Jalan Thamrin sisi Barat-Jalan Medan Merdeka Barat sisi Barat-Jalan Majapahit-Jalan Juanda Jalan Pos-Jalan Gunung Sahari-dan seterusnya;
  • Lalu lintas dari Timur (Menteng) menuju ke Barat (Tanah Abang) dapat menggunakan Jalan Hos Cokroaminoto-Jalan Wahid Hasyim-Jalan Mas Mansyur-dan seterusnya.

Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart