DECEMBER 9, 2022
SPORT

Gol Menit Terakhir Joao Pedro Pastikan Kemenangan Brighton atas Manchester United

post-img
Selebrasi pemain Brighton and Hove Albion setelah mencetak gol kemenangan lawan Manchester United dalam matchday ke-2 Liga Inggris pada Sabtu (24/8/2024).

JT - Brighton & Hove Albion berhasil mengalahkan tim tamu Manchester United 2-1 dalam matchday ke-2 Liga Premier Inggris di Amex Stadium pada Sabtu (24/8) malam WIB.

Tuan rumah mampu unggul lebih dulu melalui Danny Welbeck di babak pertama sebelum gol Amad Diallo selepas jeda istirahat menyamakan kedudukan untuk Manchester United. Gol Joao Pedro di menit akhir membuat skuad MU pulang dengan tanpa poin.

Baca juga : Timnas Putri Kanada Kena Sanksi Pengurangan Poin oleh FIFA

  Kemenangan ini membawa Brighton memuncaki klasemen sementara dengan raihan enam angka. Sedangkan MU di posisi ke-8 usai meraih tiga poin, demikian yang dilansir dari laman resmi Liga Inggris.  

Baca juga : MotoGP Rayakan Ulang Tahun ke-75 dengan Desain Livery Retro di Grand Prix Inggris

MU membuka peluang pada menit ke-10. Diogo Dalot mengirim umpan silang terukur, tetapi Amad Diallo gagal memanfaatkannya menjadi gol.
Suporter tuan rumah bersorak saat tim mereka membuka skor pada menit ke-32. Berawal dari Harry Maguire yang tidak menyapu umpan silang. Bola jatuh ke Kauro Mitoma yang melepas umpan mendatar ke depan gawang sebelum dituntaskan Danny Welbeck menjadi gol. Skor 1-0.

Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart