DECEMBER 9, 2022
KOMUNITAS

Pemerintah Inggris dan Indonesia Perkuat Kerja Sama, King's College London Hadir di KEK Singhasari  

post-img
Peresmian Kings College London di KEK Singhasari

 

JAKARTATERKINI.ID - Pemerintah Inggris dan Indonesia menyatakan komitmen untuk mempererat hubungan kerja sama, terutama di bidang pendidikan dan ekonomi kreatif.

Baca juga : Volkswagen Club Indonesia Mengadakan Program Keselamatan Jalan di Polda Metro Jaya

Dominic Jermey, Duta Besar Inggris untuk Indonesia, menunjukkan antusiasmenya dalam kunjungan resmi pertamanya ke Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Singhasari di Malang Raya pada Rabu (13/12).

Dalam pertemuannya dengan Bupati Malang Sanusi, Dominic Jermey menyatakan bahwa provinsi Jawa Timur memiliki banyak peluang kolaborasi dengan Inggris dan potensi untuk pertumbuhan yang pesat.

Hubungan antara Inggris dan provinsi Jawa Timur semakin kuat di berbagai sektor, termasuk ekonomi, perdagangan, investasi, pendidikan, transportasi, dan ekonomi digital.

Baca juga : Dinas Pertanian Maluku dan Komunitas Pemuda Inisiasi Kelompok Tani di Pedesaan

Saat ini, proyek pendidikan transnasional dari Universitas King's College London sedang berlangsung di KEK Singhasari, didukung oleh inisiatif Going Global Partnerships dari British Council. King's College London dijadwalkan akan beroperasi di KEK Singhasari mulai September 2024, menjadi langkah penting dalam pengembangan pendidikan di Indonesia.

David Santoso KR, CEO PT Intelegensia Grahatama selaku Badan Usaha Pembangun dan Pengelola (BUPP) KEK Singhasari, menyampaikan bahwa penandatanganan Memorandum of Agreement antara KEK Singhasari dan King’s College London telah dilakukan pada 23 Oktober 2023.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart