DECEMBER 9, 2022
SPORT

Helsya Maeisyaroh Sebut Kemenangan Timnas Putri Semangat Baru

post-img
Pemain timnas wanita Indonesia Helsya Maeisyaroh seusai laga dalam kemenangan 5-1 atas Singapura pada laga uji coba di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Selasa (28/5/2024).

JT - Pemain timnas putri Indonesia Helsya Maeisyaroh menilai kemenangan 5-1 atas Singapura dalam laga uji coba di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Selasa, menjadi semangat baru bagi perkembangan sepak bola putri tanah air.

Pemain yang merumput bersama FC Ryukyu di Jepang itu melihat sepak putri Indonesia baru saja menjadi sorotan ketika timnas U-17 babak belur dalam Piala Asia Putri U-17 2024 di Bali beberapa waktu lalu.

Baca juga : Persib Bandung perpanjang kontrak Dedi Kusnandar hingga 2025

Saat itu, Indonesia yang ditangani pelatih timnas senior Satoru Mochizuki, tak dapat berbuat banyak pada babak penyisihan grup, dengan kebobolan 27 kali dari tiga laga dan hanya menyarangkan satu gol yang dicetak Claudia Scheunemann.

“Alhamdulillah bisa menang 5-1, ini benar-benar bisa bikin semangat baru untuk timnas wanita Indonesia. Semoga ke depannya bisa lebih bagus lagi," kata Helsya kepada ANTARA seusai laga.

Ia mengatakan salah satu kunci timnya menang 5-1 adalah suasana ruang ganti Garuda Pertiwi yang saling merangkul satu sama lain dengan tidak membeda-bedakan mana pemain senior dan mana pemain muda. 

Baca juga : Jonatan Akhiri Tiga Dekade Puasa Gelar Tunggal Putra di All England

“Menurut aku sekarang itu enggak ada yang membeda-bedakan mana senior dan junior. Kalau di dalam lapangan, kita semua satu tim, kita semua satu Indonesia. Untungnya kita bisa cepat kerja sama juga, jadi saya sangat senang," kata pemain 19 tahun itu.

Helsya yang tak tergantikan sebagai gelandang mengatakan kemenangan telak ini tidak boleh membuat timnya cepat berpuas diri karena menurutnya permainan tim belum sempurna.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart