DECEMBER 9, 2022
WISATA

17 Ribu Wisatawan Melancong ke Sabang Saat Libur Lebaran

post-img
Arsip - Sejumlah penumpang turun dari kapal KMP Aceh Hebat 2 saat tiba di Pelabuhan Ulee Lheue, Banda Aceh, Aceh, Minggu (14/4/2024).

JT - Pemerintah Kota Sabang melalui Dinas Perhubungan menyebut sebanyak 17.922 orang yang berwisata ke Pulau Weh Sabang, Aceh, pada momentum libur dan cuti bersama Idul Fitri 1445 Hijriah/2024 Masehi.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Sabang Husaini, Senin, mengatakan data tersebut berdasarkan data kedatangan di Sabang mulai 1-13 April 2023. Peningkatan penumpang kapal penyeberangan mulai terlihat H-7, hingga puncaknya H+4 Lebaran.

Baca juga : Kemenpar Tindaklanjuti Pembentukan Pokja Pemberantasan Pungli di Destinasi Wisata

"Kondisi yang cukup padat pada Lebaran tahun ini dimulai dari Kamis (11/4) kemarin sampai Sabtu (13/4), bahkan hari ini keramaian juga masih terlihat," kata Husaini.

Per 1-13 April 2024, penumpang yang tiba di Sabang tercatat mencapai 17.922 orang, dan yang berangkat dari Sabang ke Pelabuhan Ulee Lheue Banda Aceh sebanyak 16.511 orang.

Secara keseluruhan, lanjut dia, penumpang yang menggunakan jasa transportasi laut Sabang-Banda Aceh atau sebaliknya sebanyak 34.433 orang, dengan turut membawa 6.951 unit kendaraan roda dua dan 2.043 unit kendaraan roda empat.

Baca juga : Ulang Tahun Gorilla Komo di Ragunan Dirayakan Saat Libur Lebaran

"Sampai hari ini masih banyak wisatawan yang berkunjung ke Sabang, dengan memanfaatkan dua hari terakhir libur Lebaran, bersamaan dengan arus balik,” ujarnya.

Enam trip kapal Ferry Roro dan empat hingga lima trip kapal Express Bahari dioperasikan. Dipastikan semua penumpang terangkut.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart