JT – Dua kesalahan Andre Onana membuat Manchester United gagal meraih kemenangan saat ditahan imbang 2-2 oleh Olympique Lyon pada leg pertama perempat final Liga Europa 2025 di Groupama Stadium, Kamis (10/4) malam waktu setempat.
Gol penyama dari Rayan Cherki di masa injury time tercipta setelah Onana gagal mengamankan tembakan Georges Mikautadze, dan bola muntah langsung disambar Cherki.
Baca juga : Duet Chiesa dan Vlahovic Kuasai Pertandingan Pembuka Serie A
Blunder pertama terjadi di menit ke-25 saat Onana tak mampu membaca arah bola dari umpan lambung Thiago Almada yang langsung masuk ke gawang tanpa tersentuh pemain lain.
Penampilan buruk Onana menjadi ironi setelah adu sindiran dengan gelandang Lyon, Nemanja Matic, jelang laga. Matic menyebut Onana sebagai "salah satu kiper terburuk dalam sejarah United," yang dibalas Onana dengan sindiran soal prestasi Matic di Old Trafford.
United sempat unggul lewat gol Leny Yoro dan Joshua Zirkzee, namun keunggulan itu sirna akibat kesalahan fatal Onana di menit ke-90+3.
Baca juga : Pemerintah Gelontorkan Rp7 Miliar untuk Piala Dunia Panjat Tebing 2025 di Bali
Hasil imbang ini menjaga peluang kedua tim jelang leg kedua di Old Trafford pekan depan. MU masih mempertahankan status sebagai satu-satunya tim tak terkalahkan di Liga Europa musim ini. * * *