DECEMBER 9, 2022
TEKNOLOGI

Instagram Kembangkan Fitur Community Chat untuk Grup Hingga 250 Orang

post-img
Logo Instagram. ANTARA/Sizuka/am.

JT – Instagram dilaporkan tengah mengembangkan fitur “community chat” yang memungkinkan pengguna membuat grup obrolan hingga 250 orang dalam aplikasi.

Dilansir dari Engadget pada Jumat (7/3), fitur ini pertama kali ditemukan oleh pengembang Alessandro Paluzzi.

Baca juga : Sedang Dikerjakan, Samsung Galaxy Watch FE Segera Rilis

Berdasarkan tangkapan layar yang dibagikannya, fitur community chat ini tampaknya berfungsi mirip dengan yang ada di aplikasi komunikasi Discord.

Pengguna dapat membentuk obrolan berdasarkan topik tertentu dan menentukan siapa yang dapat bergabung, dengan batas maksimal 250 orang per komunitas.  

Berbeda dengan saluran siaran Instagram yang memungkinkan kreator mengirim pesan secara massal ke pengikut mereka, dalam community chat setiap anggota dapat berpartisipasi dalam percakapan.

Baca juga : Xiaomi 15 Ultra Resmi Meluncur di Indonesia 13 Maret 2025

Selain itu, terdapat fitur moderasi bawaan yang memungkinkan admin menghapus pesan dan anggota untuk menjaga keamanan channel.

"Kami juga meninjau Community Chat berdasarkan Pedoman Komunitas kami," demikian isi tangkapan layar yang ditemukan Alessandro.  


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart