DECEMBER 9, 2022
SPORT

Pelatih Lyon Paulo Fonseca Dijatuhi Sanksi 9 Bulan, Tak Bisa Dampingi Tim

post-img

JT - Pelatih kepala Olympique Lyonnais Paulo Fonseca terkena sanksi sembilan bulan tidak bisa mendampingi timnya saat berlaga akibat tindakan konfrontasi terhadap wasit Ligue 1 Prancis  Benoit Millot.

"Pelatih kepala Lyon, Paulo Fonseca, telah diskors selama sembilan bulan karena tindakannya terhadap wasit Ligue 1 Benoît Millot, LFP telah mengonfirmasi," demikian laporan laman OneFootball melalui akun resmi Instagram yang dipantau di Jakarta, Kamis.

Baca juga : PSSI Akhiri Kerja Sama dengan Shin Tae-yong, Kandidat Pelatih Baru Asal Belanda

Pelatih asal Portugal itu terlibat konfrontasi dengan wasit dalam pertandingan melawan Brest pada 2 Maret, yang dimenangi Lyon dengan skor 2-1.

Fonseca diusir wasit dan mengeluarkan kata-kata tidak pantas terhadap Benoit. Ia meminta maaf atas kemarahannya, yang berakhir ketika para pemain Lyon mendorongnya menjauh dari wasit.

Akibat perbuatannya, Liga Sepak Bola Profesional Prancis (LFP) melarang juru taktik berusia 52 tahun itu mendampingi anak asuhannya berlaga selama sembilan bulan.

Baca juga : Tiga Suporter Valencia Dihukum Penjara 8 Bulan Karena Rasis kepada Vinicius Junior

Fonseca dilarang berada di ruang ganti, bangku cadangan, maupun menjalankan fungsi kepelatihan, sebelum, selama, dan setelah pertandingan hingga 30 November 2025.

Manajemen klub Lyon, dalam sebuah pernyataan, menyatakan bahwa mereka prihatin dengan berat dan cepatnya sanksi yang dijatuhkan kepada Fonseca.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart