JT – OpenAI mengumumkan bahwa jumlah pengguna aktif mingguan platformnya telah mencapai 400 juta, mengalami lonjakan dari 300 juta pengguna pada Desember 2024.
Dilansir dari TechCrunch, Jumat, meski OpenAI tidak mengungkap jumlah pelanggan berbayar ChatGPT Plus atau ChatGPT Pro, layanan business-to-business (B2B) ChatGPT Enterprise telah mencapai dua juta pengguna berbayar—dua kali lipat dibandingkan September 2024.
Baca juga : Mengenal Tiga Istilah Dasar Terkait Pusat Data bagi Masyarakat Awam
Selain itu, OpenAI mencatat lalu lintas pengembang pada API mereka meningkat dua kali lipat dalam enam bulan terakhir. Pengumuman ini disampaikan dalam wawancara dengan CNBC, menyusul persaingan dengan perusahaan AI asal China, DeepSeek, yang baru-baru ini meluncurkan model AI dan asisten berbasis AI.
OpenAI juga mengumumkan fitur baru bernama Deep Research, yang dirancang untuk membantu profesional di bidang keuangan, sains, kebijakan, dan teknik melakukan riset mendalam. Fitur ini juga dapat digunakan dalam riset sebelum pembelian barang seperti mobil dan peralatan rumah tangga.
Dengan Deep Research, pengguna bisa menggali informasi lebih dalam dari berbagai sumber, melampaui sekadar jawaban cepat atau ringkasan.
Baca juga : Huawei Luncurkan Sistem Kesehatan Digital HUAWEI TruSense Secara Global
OpenAI terus memperluas layanannya di tengah persaingan ketat di industri AI, termasuk dalam upaya pengembangan chip AI internal mereka. * * *