JT - Tempat berlangsungnya laga Kualifikasi Ronde 3 Piala Dunia 2026 zona Asia antara timnas Indonesia melawan timnas Australia pada 10 September yang semula digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya dipindah ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.
Perpindahan lokasi ini mulanya diumumkan oleh Federasi Sepak Bola Australia melalui akun resmi Instagram pada Selasa.
Baca juga : Bawa Aston Villa ke Liga Champions, Unay Emery Diganjar Kontrak Lima Tahun
"Perubahan tempat. Pertandingan Kualifikasi Ronde 3 Piala Dunia 2026 kami sekarang akan dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta," tulis dari akun resmi Instagram @socceroos, Selasa.
Sebelumnya, Indonesia berniat menjamu Australia di GBK. Namun, rencana kedatangan Paus Fransiskus pada September membuat PSSI menggunakan GBT sebagai alternatif utama laga tersebut.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga lalu memberikan alasan mengapa akhirnya pihaknya mengajukan kembali GBK sebagai arena pertandingan melawan Australia.
Baca juga : Kalahkan Turki 2-1, Belanda Melaju ke Semifinal Hadapi Inggris
Arya mengatakan saat ini pihaknya intens berkomunikasi dengan Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPK GBK) dan juga sudah berkomunikasi dengan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) terkait pemilihan GBK.
"Kita sekarang intens banget koordinasi dengan GBK dan melihat peluang dari GBK untuk dipakai sebagai venue untuk round 3 melawan Australia pada 10 September," kata Arya kepada awak media.