DECEMBER 9, 2022
WORLDNEWS

Sekjen PBB Mendesak Deeskalasi di Timur Tengah untuk Perdamaian dan Stabilitas

post-img
“Sekretaris jenderal mendesak semua pihak untuk bekerja dengan penuh semangat menuju deeskalasi kawasan demi kepentingan perdamaian dan stabilitas jangka panjang semua pihak," ujar juru bicara PBB.

JT – Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Antonio Guterres pada Rabu (31/7) mendesak semua pihak di Timur Tengah untuk segera melakukan deeskalasi guna menjaga perdamaian dan stabilitas jangka panjang.

Dalam pernyataan resmi, Juru Bicara Sekjen PBB, Stephane Dujarric, mengungkapkan kekhawatiran Guterres atas serangan-serangan terbaru di Beirut Selatan dan Teheran, yang dianggapnya sebagai eskalasi berbahaya di saat upaya seharusnya fokus pada gencatan senjata di Gaza, pembebasan warga Israel yang disandera, dan peningkatan bantuan kemanusiaan untuk Palestina.

Baca juga : Presiden Prabowo dan Sekjen PBB Bahas Agenda Strategis

Dujarric menekankan bahwa upaya-upaya saat ini justru menghambat pencapaian tujuan tersebut.

"Sekjen PBB menyerukan agar semua pihak menahan diri secara maksimal, namun jelas bahwa menahan diri saja tidak cukup pada waktu yang sangat sensitif ini," ujar Dujarric.

Guterres mendesak semua pihak untuk bekerja dengan penuh semangat menuju deeskalasi kawasan. Ia juga mengimbau komunitas internasional untuk bekerjasama dalam mencegah tindakan yang dapat memicu krisis lebih lanjut di Timur Tengah dan berdampak buruk bagi warga sipil.

Baca juga : Hamas Tegas Tolak Pelucutan Senjata dan Pengusiran dari Gaza

"Langkah yang harus diambil adalah mendorong tindakan diplomatik yang komprehensif demi deeskalasi kawasan," tambah Dujarric. * * *

 

Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart